Rabu, 12 April 2017

Ini Dia Festival Keren di Korea?

1. Sancheono adalah festival memancing ikan trout, main sepak bola di lapisan es atau meluncur di es Hwancheo-gu, Gangwon-do. Festival ini diadakan dibulan Januari loh.

2. Ice fish adalah festival memancing ikan didanau beku, ice crafting atau bermain human bowling di Inje. Festival ini juga diadakan dibulan Januari loh.

3. Mystic Sea Parting adalah festival yang dirayakan saat pasang turun dan  laut terbagi sehingga memunculkan tempat berjalan antara pulau Jindo dan Modo yang berada di Provinsi Jeollanam, festival ini dirayakan dibulan Maret.

4. Korean tradisional drink and cake
Adalah festival minuman dan kue di Gyongju, di festival ini kita bisa berpartisipasi membuat makanan dan minuman tersebut, waaah menyenangkan ya :) Waktu perayaan ini adalah di bulan April.

5. Hampyong butterfly
Pada festival ini diadaka pameran kupu-kupu dan studi tentang kehebatan terbang kupu-kupu dan serangga lainnya. Waktu perayaan festival ini adalah dibulan april.

6. Jeonju International film festival. Ini dia salah satu kebanggan korsel yaitu festival film terbesar selain Busan dan Bucheon yang menampilkan film-film alternatif, digital digital dan film independen dari Asiav yang diadakan di Jeonju Provinsi Jeolannam.

7. Hi Seoul
Festival diadakan selama 10 hari. Warga korea akan berkumpul di seoul plaza dan Gwanghamun gate untuk ikut serta dalam festival budaya dan diadakan di Soul festival ini dilaksanakan di bulan mei loh.

8. Hadong wild tea cultural festival
Di festival ini kita bisa ikut memetik daun teh dan pengetesan teh. Diadakan di Hadong-gun, provinsi Gyeongsangnam, festival ini juga dilaksanakan bulan Mei loh. 

9. Lotus lantern festival
Pada bulan Mei ada Festival yang diselenggarakan untuk merayakan kelahiran buddha. Diadakan di Jalan Jongno, Seoul.

10. Chuncheon International Mime Festival
Festival yang menyuguhkan berbagai penampilan yang diadakan oleh grup-grup teater pantomim dari berbagai negara. Diadakan di Chuncheon, Provinsi Gangwon.

11. Insa-dong traditional cultural festival
Di festival ini kita bisa melihat penampilan pesta topeng Korea dan kontes makanan Korea. Diadakan di Insa-Dong, Seoul, nah cocok juga nih buat kamu yang jatuh cinta sama budaya korea untuk bertolak di Mei.

12. Muju firefly festival
Festival yang ramah lingkungan. Kita bisa ikut merasakan pengalaman melihat kunang-kunang pada malam hari dimusim panas. Wah indahnya festival ini diadakan di Muju, Provinsi Jeollabuk pada bulan Juni.

13. Boryeong Mud Festival
Acara utama di festival ini diadakan di Pantai Daecheon ini adalah berseluncur di lumpur latu, pijat lumpur, bahkan kontest kecantikan dilumpur dan juga penampilan musik tradisional Korea. Di adakan di Boryeong, Provinsi Chungcheongnam pada bulan agustus.

14. Chungmuro international festival
Di festival ini ada pemutaran film, wawancara artis dan konser jalanan. Diadakan di Chungmuro, Seoul pada bulan agustus.

15. Hyoseok cultural festival
Di festival ini kita bisa melihat berbagai penampilan budaya. Selain itu para pengunjung festival bisa mencicipi makanan sehat dan lezat yang terbuat dari gandum hitam. Diadakan di Pyeongchang, Provinsi Gangwon pada bulan september.

16. Andong international mask dance festival.
Di festival ini para pengunjung tidak hanya menikmati penampilan tarian topeng khas Korea tapi juga Seonyujulbulnori, kembang api tradisional  Korea yang ditampilkan di malam hari khususnya bulan September.

17. Jinju Namgang Lantern Festival
Di bulan oktober ada Festival mengapungkan lentera di Sungai Namgang. Para pengunjung bisa mengikuti acara menggantungkan lentera harapan , pameran lentera sedunia, dan melihat pertunjukan kembang api disungai Namgang selama festival. Diadakan di Jinju, Provinsi Gyeongsangnam, waah ternyata nggak cuma Cina yang punya acara begini ya.

18. Busan Jalgachi Festival
Masih dibulan yang sama, festival ini menampilkan banyak hal untuk dilihat seperti menghidupkan kembali budaya memancing tradisional dan ada juga acara berlayar di Taejongdae dan pulau Songdo secara gratis. Acara lainnya adalag tur di pasar ikan Jalgachi, Busan.

19. Busan international film festival
Festival film di Busan adalah festival paling berpengaruh di Asia. Beberapa film ditayangkan di berbagai bioskop di area Jalan Nampo-dong, Cinema Hall di Millak-dong, dan layar lebar outdoor di teluk Suyeongman, diadakan di Busan masih di bulan Oktober.

20. Gwangju Kimchi Festival
Festival terakhir diadakan di bulan Oktober, seperti festival-festival sebelumnya yang berhubungan dengan makanan, para pengunjung bisa menyaksikan berbagai jenis kimchi. Ada juga demonstrasi tentang pembuatan kimchi. Jangan lewatkan juga kontes masakan yang berhubungan dengan kimchi.

Itu dia macam-macam festival yang harus kamu ikuti ketika berlibur ke Korea, banyak sekali festival yang akan memperkaya wawasan budaya kamu seputar Korea?
Jadi nggak sabar kan ingin cepat-cepat pergi ke Korea.

Related Posts:

0 comments: